Home » » Batu Bacan Doko

Batu Bacan Doko

Written By ali on Selasa, 26 Agustus 2014 | 02.12

Batu Bacan Doko



Semenjak awal peradaban manusia berabad-abad silam yang lalu. Batu permata merupakan komoditas yang banyak diminati. Keindahannya, kelangkahannya, dan sifat magisnya menjadikannya sebagai lambang kekayaan, lambang Raja-raja, lambang kekuasaan dan akhir-akhir ini juga melambangkan cinta. Dalam setiap peradaban manusia, setiap masyarakat secara seksama menunjukan keinginan dan ketertarikannya untuk memiliki hadiah indah yang dipersembahkan oleh alam.

Ada satu jenis batu, yang katanya hanya terdapat dan hanya bisa di dapati di Indonesia, yakni Batu Bacan Doko, batu bacan doko menurut skala Moise mempunyai kekerasan antara 7 – 8 skala moise (sebagai perbandingan), sedangkan Berlian mempunyai tingkat kekerasan 10 pada skala Mouise. Semakin keras batu semakin mahal harganya, tentu kita bertanya kenapa ???. Karena untuk membentuk batu (memoles) batu dibutuhkan kekerasan yang maksimal untuk memperoleh bentuk yang kita inginkan, sehingga nantinya batu tidak mudah pecah pada saat proses pemolesan. Oleh karenanya Batu Bacan Doko tidak mudah pecah ketika dibentuk menjadi cincin.

Batu Bacan Doko yang hanya terdapat di Indonesia, tepatnya berada di pulau Kasiruta, Halmahera Selatan, Desa Doko, di tambang secara tradisional  dengan menggali lubang di kaki pegunungan di tengah-tengah hutan belantara, batu bacan doko yang berwarna Hijau ini sangat di minati oleh pasar Dunia, terutama bangsa-bangsa ber-ras kuning (Cina, Taiwan dan Korea). jika kita bertanya kenapa? tentu karena menurut mereka, Batu Bacan Doko merupakan batu alternatif dari Batu Giok yang sangat mahal harganya, tapi dengan kualitas dan bentuk fisik yang tidak jauh berbeda (sama-sama berwarna hijau dan mempunyai tingkat kekerasan yang hampir sama). Karenanya banyak kolektor Batu Bacan Doko yang berasal dari sana.

Batu Bacan Doko merupakan batuan alterasi yang berasal dari batuan beku dan vulkanik dengan mineral penyusunnya terdiri dari kuarsa, krisokola, limonit, sedikit azurit dan pembawa tembaga dan besi.

Dibawah ini merupakan gambar lubang tempat galian untuk mendapatkan bongkahan batu bacan doko. Dari bongkahan tersebut yang nantinya di proses menjadi cincin yang biasa dikenal dengan cincin batu bacan doko. Jadi Batu bacan doko memerlukan proses yang panjang dalam pembuatan, oleh karena itu wajar saja harga batu bacan doko sangatlah mahal. Demikianlah Artikel mengenai Batu Bacan Doko.
Gambar Penambangan Batu Bacan Doko

Sumber : Artikel Batu Bacan Doko :

- Om Bacan (masyarakat pulan bacan)
Share this article :
 
Kategori : Pengertian Pakar | Artikel Hukum
Copyright © 2015. BATU BACAN - All Rights Reserved
Didukung oleh : Hukum | Kisah Nabi
Proudly powered by Blogger